Menguak Misteri Pasukan “Lebah Emas” di Era Kerajaan Majapahit - RadarIslam.com

Menguak Misteri Pasukan “Lebah Emas” di Era Kerajaan Majapahit

Radarislam.com ~ Lebah Emas merupakan lambang yang menjadi ciri yang digambarkan pada bendera-bendera Pasukan Adipati Palembang Ario Dillah. Pasukan yang menggunakan lambang ini mendukung balatentara Demak dan Caruban atau Cirebon pada abad 15-16 Masehi. Pasukan ini tidak hanya terlatih tetapi juga diperkuat oleh Para Jawara asal Sumatera Selatan. Pasukan tersebut memiliki senjata yang canggih yang ada pada masanya. Senjata-senjata tersebut seperti gurnita (senapan besar) dan senapang (pemuras). Pada masa pemerintahan Adipati Ario Dillah, ada juga pabrik mesiu besar di Palembang.

Kadipaten Demak saat itu dipimpin oleh Adipati Lembusora. Dia mendapatkan titah dari Raja Majapahit bernama Bhre Kertabhumi. Perintah tersebut meminta Lembusora menyerang Kadipaten Semarang yang diduga melakukan gerakan makar. Serangan ke Kadipaten Semarang etrsebut menyebabkan Adipati Bhattara Katwang tewas dalam pertempuran. Hal ini menyulut amarah para keturunan Prabu Kertawijaya. Adipati Ario Dillah kemudian membawa armada pasukan dalam jumlah besar bernama “Lebah Emas” dari Palembang.

Anak Tiri Ario Dillah yaitu Raden Patah memimpin orang-orang dari Glagah Arum dan Bintara sedangkan Raden Kusen membawa pasukan dari Surabaya dan Terung. Adipati Andayaningrat juga ikut mengirim pasukan Pengging untuk membalas Lembusora. Sedangkan Lembusora sendiri tidak melakukan perlawanan sehingga terbunuh di Kadipaten Demak.

Setelah Kadipaten Dikuasai, Ario Dillah mengangkat Raden Patah menjadi adipati Demak. Putri dari Bhattara Katwang yaitu Nyai Sekar Kedaton dinikahkan dengan Raden Sahun dan kemudian Raden Sahun menggantikan almarhum mertuanya sebagai adipati Semarang.

Maharaja Kertabumi sendiri tidak bisa melakukan apa-apa karena pasukan “Lebah Emas dari Ario Dillah sangat kuat. Akhirnya, ia mengakui Raden Patah sebagai adipatii Demak dan mengangkat Raden Patah sebagai anak angkat dengan gelar Arya Sumangsang.

Sumber: kanzulqalam.com
Judul Asli: Misteri Pasukan Lebah Emas dalam Kemelut Kekuasaan Kerajaan Majapahit


Share This !