Sebut NU Lebih Hebat dari PBB, Ini Alasan Cak Lontong - RadarIslam.com

Sebut NU Lebih Hebat dari PBB, Ini Alasan Cak Lontong

Radarislam.com ~ Nahdatul Ulama (NU) bukan hanya organisasi terbesar Islam di Indonesia, tetapi lebih hebat daripada PBB sekalipun. Ungkapan itu keluar dari mulut pelawak Cak Lontong. Menurutnya, Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) hanya bergerak di bidang perdamaian dunia. Sedangkan NU mengurusi perdamaian dunia dan akhirat.

Cak Lontong juga mengakui bahwa dirinya memiliki kedekatan emosional dengan NU sejak kecil.

“Sejak kecil, saya hidup di lingkungan NU. Keakrabannya luar biasa,” katanya saat Harlah NU ke-91 belum lama ini seperti dikutip Radarislam.com dari laman nu.or.id (6/2/2017)..

Pemilik nama asli Lies Hartono tersebut mengungkapkan sejak hidup di kalangan NU, perekonomian masyarakat bisa dibenahi bahkan ditingkatkan dengan cara melestarikan tradisi khususnya tahlilan ketika ada acara tertentu atau ada orang yang meninggal dunia.

“Jika ada satu orang yang meninggal di desa saya, selama tujuh hari makan malam saya aman. Coba kalau ada orang yang meninggal seratus,” kelakarnya disambut gelak tawa hadirin.

Bahkan menurut Cak Lontong, jika dibandingkan dengan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), NU itu tetap lebih hebat.

"NU itu lebih hebat dari PBB, sebab jika PBB hanya mengurusi perdamain dunia, tapi NU lebih hebat lagi karena juga mengurus keselamatan dunia dan akhirat, " lanjutnya disambut gelak tawa dan tepuk tangan hadirin.

Baca Juga:


Cak Lontong menambahkan Indonesia mempunyai bangsa yang majemuk dengan kekayaan etnis dan bahasa yang berbeda.  Untuk itu NU menjunjung tinggi toleransi dalam merangkul umat. [Radarislam/ Nu]

Share This !