Dukhan Akan Muncul Pada Hari Akhir Setelah 3 Tanda Ini Terjadi - RadarIslam.com

Dukhan Akan Muncul Pada Hari Akhir Setelah 3 Tanda Ini Terjadi

Radarislam.com ~ Rasulullah SAW sudah menjelaskan tentang akhir zaman dan beberapa bencana dahsyat yang akan menimpa umat di seluruh dunia, salah satunya adalah Dukhan.

Ya, ketika bencana besar datang secara tiba-tiba, semua orang pasti akan panik karena tidak ada persiapan untuk menghadapinya. Begitupun dengan akhir zaman yang maha dahsyat, dimana akan banyak sekali kejadian besar yang membutuhkan persiapan yang matang.

Rasulullah SAW memang pernah bersabda hari akhir akan datang setelah muncul Dukhan. Dukhan terjadi pada fase keempat, fase dimana umat Islam dipimpin oleh pemimpin yang diktator. Dukhan merupakan kabut asap yang gelap, tebal, tidak ada oksigen, dan teramat panas sehingga mengakibatkan bumi gelap gulita selama 40 hari 40 malam.

Ternyata Dukhan dan hujan meteor akan segera datang ketiga tiga tanda-tandanya sudah terjadi. Adapun 3 tanda-tanda tersebut, adalah:

1. Banyak muncul penyanyi-penyanyi wanita
2. Banyaknya musik dan alat-alat musik
3. Banyaknya orang meminum khamr atau minuman yang memabukkan

Bagaimana dengan kondisi saat ini, bukankah ketiga tanda-tanda tersebut sudah mulai muncul? Jika demikian adanya kita tinggal menunggu waktu itu datang?

Allah SWT di dalam Surat Ad-Dukhan ayat ke-10 berfirman:

“Maka tunggulah ketika langit membawa kabut yang nyata.”

Hal itu mengisyaratkan kepada kita bahwa datangnya Ad-Dukhan itu didatangkan dari arah langit. Dan ia adalah suatu ketetapan yang pasti terjadi.sebagai siksa yang pedih.

Hampir senada dengan firman Allah dalam ayat yang lain:
"Jika mereka melihat sebagian dari langit gugur, mereka akan mengatakan, itu adalah awan yang bertumpuk-tumpuk’.”

Adapun api yang membesar dari arah Timur, tidak diketahui secara pasti bagaimana ia terjadi. Namun jika mengamati atsar yang disebutkan oleh Shalafus Shalih, bahwa api itu muncul setelah jatuhnya bintang berekor ke permukaan bumi dengan hantaman yang sangat keras, sehingga api yang diakibatkan oleh bintang berekor akan menghasilkan kerusakan parah seperti kawah besar dan kebakaran hebat yang terjadi di wilayah sekitarnya.

Kemudian akan disusul dengan meluapnya lahar panas dari perut bumi melalui meletusnya gunung-gunung vulkanik yang aktifitasnya mungkin akan meningkat dikarenakan hantaman kuat bintang berekor. Sehingga, selanjutnya akan menyebabkan lahar panas itu menyembur keluar, membakar segala yang ada di dekatnya dan memunculkan bencana besar-besaran yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Inilah peristiwa yang sangat mungkin terjadi dimana gunung-gunung vulkanik meledak secara bersamaan dan sambut menyambut. Jika ledakan hebat gunung vulkanik itu terjadi di dasar laut, jelas keadaan ini akan memunculkan tsunami yang dahsyat dan banjir bandang di banyak negeri.

Dengan demikian bahwasanya kemunculan Ad-Dukhan itu selain ia datang dari langit, ia juga datang dari semburan gunung berapi yang terdapat di banyak tempat di muka bumi. Dan hal ini lebih khusus lagi ternyata gunung vulkanik banyak terdapat di kawasan Asia.

Baca Juga:

Wallahu a’lam. [Radarislam/ Dr/ Win]

Share This !