Youtuber ini Buat Konten Panggil Arwah Vanessa Angel, MUI Bersuara - RadarIslam.com

Youtuber ini Buat Konten Panggil Arwah Vanessa Angel, MUI Bersuara


Radarislam.com
~ Ulah seorang Youtuber yang mengaku memanggil arwah Vanessa Angel menjadi sorotan publik dan mendapat kecaman banyak netizen, Termasuk MUI yang akhirnya bersuara.

Kematian Vanessa Angel dan suaminya masih meninggalkan duka mendalam bagi keluarga dan dunia hiburan Indonesia. Ungkapan bela sungkawa mengiringi kepergian pasangan ini datang dari berbagai penjuru termasuk para pesohor dan netizen di seluruh Indonesia.

Tak disangka ditengah duka cita tersebut, ada saja pihak yang mengesampingkan etika dan adat ketimuran demi daya tarik sebuah konten. Mencari panggung diatas duka kematian seseorang.

Diketahui, seorang Youtuber bernama Ki Soleh Pet bersama temannya membuat konten mistis dengan mendatangi tempat kejadian kecelakaan mendiang Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah. 

YouTuber yang juga mengaku paranormal ini, mengunggah konten berdurasi sekitar 13 menit yang berisi rekaman 'suara' Vanessa Angel.

Video konten berjudul "Nekat ! Panggil Arwah Vannesa Angel di Tempat Terjadinya Kecelakaan Tol Jombang" dibuat sedemikian rupa demi menarik perhatian penonton.

Tak hanya itu, dalam video tersebut juga tertera tulisan : "untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 **** 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan."

Dari potongan video yang beredar, mereka berdua tampak mendengarkan suara-suara janggal dari perangkat yang mereka bawa. Bahkan dia mengatakan mendengar suara teriakan wanita dan bunyi mobil.

Konten pemanggilan arwah Vanessa Angel itu viral hingga menuai banyak kecaman publik. Tak lama berselang, konten tersebut dihapus. Pemilik akun YouTube lalu membuat klarifikasi dan minta maaf.

Baca Juga:

Tak hanya netizen, Majelis Ulama Indonesia (MUI) akhirnya buka suara dan mengecam kegiatan YouTuber tersebut.

"Terkait adanya konten YouTuber yang melakukan pemanggilan arwah atas almarhumah Vanessa Angel, sungguh saya sangat menyayangkan dan menyesalkan masih ada orang-orang yang membicarakan saudaranya yang telah meninggal," kata Wasekjen MUI, Muhammad Ziyad, kepada wartawan, Minggu (7/11/2021).

Ziyad tidak mengerti maksud dan tujuan pembuatan konten pemanggilan arwah seseorang yang sudah meninggal.

"Sungguh apa yang dilakukan oleh siapa pun, yang membuat konten memanggil arwah, apa tujuannya, dan apa maksudnya."ujarnya.

Ziyad lantas menyebut hadis yang melarang setiap orang mencela mayat atau orang yang sudah meninggal. Dia mengatakan apa yang dilakukan YouTuber itu perbuatan tercela dan dilarang oleh agama.

"Nabi SAW mengatakan janganlah mencela mayit, karena mereka telah pergi untuk mempertanggungjawabkan apa yang telah mereka perbuat, hadis ini sudah diceritakan secara jelas, kalau membicarakan orang meninggal itu tidak diperbolehkan. Hendaklah kita membicarakan yg baik baik saja, itu adalah bagian cara kita ber-husnuzon," tegasnya.

Ziyad berharap setiap orang harus menunjukkan sikap empati kepada keluarga yang berduka. Menurutnya, sudah menjadi tugas pokok orang yang masih hidup mendoakan orang yang telah meninggal.

Baca Juga: 

"Saya sangat menyayangkan ada pihak yang melakukan kegiatan memanggil arwah, untuk apa, biarlah saudara-saudara kita itu mempertanggungjawabkan perbuatannya yang pernah dilakukan semasa hidupnya kepada Allah, tugas kita yang masih hidup adalah mendoakan, itulah salah satu dari tugas pokok kita," ujarnya.

"Marilah kita menunjukkan simpati dan empati kepada keluarga korban. Jangan melakukan hal-hal yang tidak baik karena itu perbuatan yang dicela oleh Allah," pungkasnya.

Share This !