Pak Ogah Mengajak Istrinya Meninggal Karena Menderita Penyumbatan Otak - RadarIslam.com

Pak Ogah Mengajak Istrinya Meninggal Karena Menderita Penyumbatan Otak


Abdul Hamid (74 tahun)  yang memerankan tokoh Pak Ogah dalam film cerita anak-anak "Si Unyil" di televisi sudah setahun terbaring di tempat tidur karena penyakitnya. Dia menderita penyumbatan otak dan penggumpalan darah di kepalanya. 

Yuyun Widayanti, istri Abdul Hamid menceritakan bahwa kondisi suaminya menurun. Abdul Hamid masih bisa berjalan meskipun pada awalnya tidak bisa. Namun demikian, menurut Yuyun jalannya seperti tidak ada remnya, jadi jalannya lurus dan menabrak-nabrak. 

Karena penyakitnya, daya pikir otak Abdul Hamid dan tujuannya tidak sinkron, berdasarkan penuturan Yuyun pada Senin, 10 Januari 2022. 

Menurut cerita Yuyun, Abdul Hamid mulai sakit ketika akan berangkat kerja mendubbing. Pada saat itu, penyulih suaraAbdul Hamid memanggilnya guna mengeluhkan ponselnya yang menurutnya rusak.

Yuyun mengambil handphonenya dan ternyata setelah dicek tidak rusak. Abdul Hamid secara tidak sengaja berfoto lalu mengirimkannya ke semua orang, namun dia terus menyangkal dan mengatakan kalau handphonenya rusak bahkan dia melemparnya. 

Setelah Yuyun mengajak Abdul Hamid berbincang, dia lalu menyadari kalau tangan, kaki, dan pikiran suaminya tidak sinkron. Kemudian orang yang menerima pesan yang dikirim Abdul Hamid secara tak sengaja, mengirim balik guna menanyakan tujuan dan maksud dari pesan tersebut. 

Melihat kondisi suaminya, Yuyun bermaksud mengajak suaminya untuk berobat ke rumah sakit, tapi langsung ditolak oleh yang bersangkutan. 

Abdul selalu menolak bila diajak berobat ke rumah sakit dengan alasan tidak adanya biaya karena iuran BPJS miliknya sudah lima tahun tidak dibayar. Akhirnya, keluarga membawa Abdul Hamid ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan dengan biaya ditanggung bersama.

Setelah dibawa ke rumah sakit, keluarga bisa mengetahui penyakit yang diderita Abdul Hamid. Akhirnya berita tentang sakitnya Pak Ogah tersebar dan sumbangan pun mulai berdatangan. 

Ada juga yang membayarkan iuran BPJS sehingga dapat digunakan untuk berobat.

Yuyun mengatakan, pernah suatu saat suaminya menjalani rawat jalan dan saat kontrol mereka naik Grab, Abdul Hamid mengamuk sehingga mereka memutuskan untuk pulang balik. Abdul Hamid terus meracau sehingga Yuyun berusaha untuk menenangkannya.

Semenjak menderita sakit itu, Abdul Hamid tidak dapat lagi bekerja. Kelakuannya seperti anak-anak, sering berteriak-teriak tak karuan. 

Dalam sebuah video unggahannya, Yuyun menceritakan bahwa Abdul Hamid sering meracau memanggil-manggil nama Pak Raden. Dia mengatakan bahwa suaminya ingin bertemu dengan Pak Raden. Padahal Tokoh Pak Raden, Suyadi sudah meninggal dunia pada 30 Oktober 2015 yang lalu. 

Pada tayangan video tersebut, Abdul Hamid memanggil istrinya dengan sebutan Teteh dan menyebut dirinya Aa. Abdul Hamid terus meracau dan mengajak istrinya meningal. Abdul Hamid berkata, "Teteh, sudah habis Teh bentar lagi, sudah habis Teh, nanti kita tungguin, meninggal yuk," 

Semoga Abdul Hamid "Pak Ogah" segera sembuh dari sakitnya !!! Mari kita doakan bersama-sama buat kesembuhan beliau. 




Share This !